Google

Thursday, June 19, 2008

LAGU INDONESIA RAYA, TULEN INDONESIA

Melindungi lagu kebangsaan sebagai simbol-simbol kenegaraan itu mutlak dilakukan, kendati wujudnya hanya sebuah lagu. Sungguh terhina ketika secara tiba-tiba ada seorang-orang yang mengaku buah karyanya, apalagi tuduhan plagiat yang menyesakkan dada.
Akhirnya bangsa ini harus bersyukur, karena sejarah lagu Indonesia Rasa itu, ternyata telah diproteksi melalui sebuah buku. Sebuah karya yang perlu diacungi jempol.
Buku ini ditulis oleh : Oerip Kasansegari. Penerbitnya adalah: PD Percetakan Grafika Karya. Jalan Tanjunganom 19-21 Surabaya.
Yang menarik dari buku ini adalah, sampul buku ini dirancang oleh Perusahaan Lie Kam Hong, alamat Jalan Kalisosok Lor No. 23 Surabaya. Merupakan rancangan Cuma-Cuma alias gratis. Hal ini dilakukan sebagai penghormatan dan penghargaan kepda pahlawan nasional. W.R. Soepratman, dan sebagai dharma baktinya untuk perbaikan makamnya di Tambak Segaran Wetan, Jalan Kenjeran Surabaya. Tahun Terbit 1967.

No comments: